Reformasirakyatindonesia.com - Jakarta Pusat – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan lingkungan, Polsek Cempaka Putih melalui Anggota Polsubsektor Cempaka Putih Barat, Aipda J. Purba, melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada Jumat (2/5/2025) di Jalan Jati Rawasari, Cempaka Putih , Jakarta Pusat.
Dalam patroli tersebut, Aipda J. Purba menyambangi warga dan berdialog langsung dengan Budiyanto. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi lingkungan sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas guna mencegah potensi gangguan keamanan.
Dalam himbauannya, Aipda J. Purba mengajak warga untuk terus menjalin komunikasi yang baik antar sesama demi menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Ia juga menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap aksi curanmor, bahaya kebakaran, serta menyosialisasikan kembali layanan Call Center 110 sebagai sarana pelaporan cepat kepada pihak kepolisian.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan pentingnya pendekatan langsung kepada masyarakat melalui kegiatan patroli dialogis.
"Kehadiran polisi di tengah masyarakat adalah bentuk nyata komitmen kami dalam menjaga keamanan dan memperkuat hubungan kemitraan dengan warga," ujarnya.
Kapolsek Cempaka Putih, Kompol Sulistiyo Yudo Pangestu, menambahkan bahwa kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya preemtif dan preventif Polri dalam mencegah tindak kriminalitas.
"Kami dorong anggota untuk aktif menyapa dan berdiskusi dengan warga dalam setiap patroli, agar informasi tentang potensi kerawanan bisa segera ditangani," jelasnya.
Sementara itu, Budiyanto menyambut baik kunjungan Aipda Purba.
"Kami merasa aman dan diperhatikan. Terima kasih kepada kepolisian yang sudah rutin hadir dan memberi arahan kepada warga," ungkapnya.
Kegiatan berjalan aman dan kondusif. Diharapkan sinergi antara aparat kepolisian dan warga terus terjalin demi mewujudkan lingkungan yang lebih tertib dan nyaman bagi semua.
Red.
Posting Komentar untuk "Patroli Dialogis Polsek Cempaka Putih: Anggota Polsubsektor Cempaka Putih Barat Sampaikan Himbauan Kamtibmas ke Warga "